Hikmah beriman kepada hari akhir adalah

Berikut ini Kunci Jawaban Soal Pelajaran Tentang Hikmah beriman kepada hari akhir adalah

Sebutkan 5 hikmah iman kepada hari akhir ?

Pembahasan :  

Kita sebagai umat muslim harus dan wajib dalam beriman kepada hari akhir atau biasa disebut dengan hari kiamat, percaya dengan hari akhir itu merupakan salah satu rukun iman didalam ajaran agama islam yaitu rukun iman yang kelima, dengan beriman kepada hari akhir kita akan mendapatkan hikmah yang begitu besar di dalamnya.

Untuk menjawab pertanyaan terkait sebutkan 5 hikmah iman kepada hari akhir ?, maka perlu dipahami terlebih dahulu penjelasan mengenai pengertian hikmah, iman dan juga hari akhir.  Dimulai dengan pengertian hikmah yang merupakan sesuatu yang sesuai dengan kebenaran dan kenyataannya dari Allah SWT. Sedangkan iman merupakan sebuah keyakinan dari dalam hati. Dan yang terakhir adalah hari akhir yang merupakan hari dimana alam semesta dan juga isinya akan hancur sehingga tidak ada satupun kehidupan lagi di dunia ini, semuanya akan kembali kepada Allah SWT.

Berikut ini 5 hikmah beriman kepada hari akhir dalam kehidupan sehari-hari :

1. Selalu beramal sholeh, meningakatkan keimanan dan juga ketakwaan kepada Allah SWT.

Orang yang meyakini adanya hari akhir, maka semakin tinggi juga berimannya dan bertakwanya kepada Allah SWT. Dengan mengimani Allah SWT pasti juga akan mengimani hari akhir begitu juga sebaliknya. Hanya Allah SWT yang dapat menciptakan dan menetukan hari akhir, maka dari itu hanya kepada Allah SWT kita memohon perlindungan disaat terjadinya hari akhir.

Baca Juga  Bagaimana teknik start jongkok pada saat aba aba siap

2. Tidak akan meniru pola hidup orang kafir (orang – orang yang tidak beriman).

Allah SWT telah memperingatkan kita agar tidak terpedaya untuk mengikuti gaya hidup orang kafir yang bebas dan penuh dengan kesenangan semua itu hanyalah kesenangan sesaat. Yang pada akhirnya akan menanggung semua perbuatan itu dan dimasukkan ke dalam neraka jahanam.

3. Selalu berbuat baik dan benar.

Orang – orang yang selalu melakukan baik, mereka yakin akan adanya hari akhir, karena setelah adanya hari akhir pasti adanya hari pembalasan, semua perbuatan kita akan dibalas oleh Allah SWT.

4. Mau berjihad dijalan Allah SWT dengan jiwa dan harta.

Sebuah keharusan beriman kepada hari akhir  bagi orang  yang berjihad, karena jihad dengan jiwa dan harta merupakan sebuah jual beli seorang mukmin dengan Allah SWT.

5. Tidak kikir dalam berinfaq.

Orang – orang yang beriman kepada hari akhir akan selalu berinfak dijalan Allah dengan tidak kikir atau dengan ikhlas hati. Karena mereka tahu bahwa akibat dari kikir, serta pahala yang didapat jika berinfaq.

Pelajari Lebih Lanjut :

Mudah – mudahan hal ini cukup menjawab. Apabila ingin mempelajari lebih dalam, kakak sarankan juga mempelajari juga hal berikut ini :  

—————————————————————————————————————-  

Detail Tambahan  

—————————————————————————————————————-  

Kelas : IX SMP  

Mata Pelajaran : Agama  

Kategori : Bab 3 – Iman Kepada Hari Akhir (hikmah iman kepada hari akhir)  

Kata Kunci : Hari Akhir, 5 hikmah iman kepada hari akhir, Hikmah, Iman

Kode : 9.14.3 [Kelas 9 SMP Agama Bab 3 – Iman Kepada Hari Akhir]  

Demikian penjelasan tentang 5 hikmah iman kepada hari akhir. Semoga membantu dan bermanfaat.

Terimakasih.  

Baca Juga  Cara mendarat yang benar dalam lompat jauh adalah

Demikianlah Jawaban Soal Ujian Tentang Hikmah beriman kepada hari akhir adalah Semoga Membantu.