Sudut yang terbentuk antara diameter dengan garis singgung lingkaran adalah

Adalah Kunci Jawaban Soal Pelajaran Tentang Sudut yang terbentuk antara diameter dengan garis singgung lingkaran adalah

Kelas           : 8
Mapel           : Matematika
Kategori      : Garis Singgung Lingkaran
Kata kunci  : sudut pada lingkaran, garis singgung persekutuan luar
Kode            : 8.2.7 (Kelas 8 Matematika Bab 7-Garis Singgung Lingkaran)

1. Sudut yang terbentuk antara diameter dengan garis singgung lingkaran adalah 
A. lancip
B. siku-siku
C. tumpul 
D. tidak pasti 

2. Diketahui jarak antara pusat lingkaran A dan B adalah 20 cm. Lingkaran A dan B memiliki jari-jari berturut-turut 22 cm dan 6 cm. Panjang garis singgung persekutuan luarnya adalah
A.9 cm       C. 17 cm
B.12 cm     D. 30 cm

4. Diketahui dua lingkaran berbeda. Jari-jari lingkaran pertama adalah 15 cm, sedangkan jari-jari lingkaran kedua adalah 8 cm. Jika jarak pusat kedua lingkaran tersebut adalah 25 cm, maka panjang garis singgung persekutuan luar kedua lingkaran tersebut adalah …
A. 23 cm    C. 25 cm
B. 24 cm    D. 20 cm

Pembahasan:

1. Perhatikan gambar pada lampiran, jarak antara dua titik yang terletak pada lingkaran dan melalui titik pusat adalah diameter.    
AB=CD= diameter
dengan AB⊥ CD
jika kita menggeser CD ke sebelah kanan terus menerus sampai garis tersebut memotong lingkaran di satu titik, artinya C’D’ menyinggung lingkaran.
C’D’=garis singgung

C’D’ sejajar CD dan tegak lurus terhadap AB.

Jadi, sudut yang terbentuk antara diameter (AB) dengan garis singgung lingkaran (C’D’) adalah 90° atau siku-siku.

Jawaban: B

2. Rumus panjang garis singgung persekutuan luar:
P²= L²+(R-r)²
dengan : 
P= jarak antara kedua pusat lingkaran
L= panjang garis singgung persekutuan luar
R= jari-jari lingkaran yang lebih besar
r= jari-jari lingkaran yang lebih kecil

Baca Juga  Apa arti i am fine

P = 20 cm
R = 22 cm
r = 6 cm
L=…
P²= L²+(R-r)²
20²=L²+(22-6)²
20²=L²+16²
400=L²+256
L²=400-256
L²=144
L=√144
L=12 

Jadi, panjang garis singgung persekutuan luar nya adalah 12 cm.

Jawaban: B

4. P = 25 cm
R = 15 cm
r = 8 cm
L=…
P²= L²+(R-r)²
25²=L²+(15-8)²
25²=L²+7²
625=L²+49
L²=625-49
L²=576
L=√576
L=24 

Jadi, panjang garis singgung persekutuan luar nya adalah 24 cm.

Jawaban: B

Soal lainnya tentang garis singgung lingkaran yang dapat dipelajari:
brainly.co.id/tugas/14108922
brainly.co.id/tugas/14315423

Semangat belajar!
Semoga membantu 🙂

Demikianlah Jawaban Soal Ujian Tentang Sudut yang terbentuk antara diameter dengan garis singgung lingkaran adalah Semoga Membantu.