Sebuah benda yang melakukan gerak melingkar beraturan memiliki

Inilah Jawaban Soal Pelajaran Tentang Sebuah benda yang melakukan gerak melingkar beraturan memiliki

Benda yang melakukan gerak melingkar memiliki:

1. Kecepatan sudut  

2. Frekuensi

3. Periode

4. Gaya sepntifugal

5. Gaya sentripetal

6. Percepatan sentripetal

Pembahasan:

Kecepatan sudut (ω) atau kecepatan angular, menyatakan frekuensi sudut suatu benda dan sumbu putarnya. Kecepatan sudut memiliki rumus:

ω = v / r

Dimana:

ω  = kecepatan sudut

v = kecepatan linear

r = jari-jari putaran

Periode (T) adalah lamanya waktu yang diperlukan untuk melakukan satu gerak melingkar, dinyatakan dalam rumus:

T = t/n

Dimana  

T: Periode (dalam detik)

t = waktu total gerakan melingkar

n = banyak gerakan melingkar yang dilakukan

Frekuensi (f) adalah kebalikan dari periode, yaitu banyak gerakan periodik dalam satu satuan waktu. Frekuensi memiliki hubungan periode:

T = 1/f

f = 1/T

Gaya sentrifugal adalah gaya gerak melingkar yang berputar menjauhi pusat lingkaran dimana nilainya adalah positif. Gaya sentrifugal ini adalah lawan dari gaya sentripetal, dan merupakan efek semu yang ditimbulkan ketika sebuah benda melakukan gerak melingkar.

Gaya sentripetal (Fs) adalah gaya yang dialami benda yang bergerak melingkar dan mengarah ke pusat lingkaran gerak. Gaya sentripetal ini akan menyebabkan terjadinya percepatan sentripetal.

Gaya sentripetal memiliki rumus:

Fs = m ω². r

Dimana:

Fs = gaya sentripetal (dalam Newton)

M = massa benda (dalam kg)

ω = kecepatan sudut

Percepatan sentripetal (as) mengubah arah kecepatan linear sehingga lintasan berupa lingkaran. Gerak lurus yang berinteraksi dengan percepatan sentripetal membuat adanya gerak melingkar.

Percepatan sentripetal memiliki rumus:

as = ω². r

Dimana:

as = percepatan sentripetal  

ω = kecepatan sudut

r = jari-jari gerakan melingkar

Pelajari Lebih Lanjut

Sebuah benda yang massanya 10 kg bergerak melingkar beraturan dg kecepatan 4 m/s. jika jari-jari lingkarannya 0,5 m maka tentukan:  

Baca Juga  Bahasa india aku cinta kamu

a) frekuensi putaran  

b) percepatan sentripetal  

c) gaya sentripetal

Detail Jawaban

Kode: 10.6.5  

Kelas: X  

Mata pelajaran: Fisika  

Materi: Bab 5 – Gerak Melingkar Beraturan  

Kata kunci: Gaya Sentripetral  

Begitulah Kunci Jawaban Soal Ujian Tentang Sebuah benda yang melakukan gerak melingkar beraturan memiliki Semoga Membantu.