siapa yang melakukan tari suling dewa

siapa yang melakukan tari suling dewa

jawaban

Mereka yang melakukan Tari Suling Dewa adalah tokoh adat ataupun mereka yang dianggap sesepuh bagi masyarakat desa adat Bayan yang ada di Lombok Utara, Nusa Tenggara Barat (NTB).

» Pembahasan

Tari Suling Dewa adalah salah satu tari tradisional milik bangsa Indonesia. Tarian ini sendiri berasal dari Lombok Utara NTB dan mengakar pada kebudayaan masyarakat desa adat Bayan. Dinamakan Tari Suling Dewa karena properti utama tarian ini memang suling yang dimainkan. Tujuan Tari Suling Dewa adalah untuk memanggil hujan, dengan demikian pelaksanaannya hanya berlangsung di musim kemarau.

Jika merunut pada sejarah, Tari Suling Dewa ini pertama kali muncul saat masyarakat di masa silam mengalami kekeringan luar biasa di mana masa hujan tak turun sangatlah panjang. Kondisi ini menjadikan desa adat Bayan nyaris tak memiliki persediaan air, tanah kering, tumbuhan tak ada yang bisa tumbuh dan berkembang. Pada akhirnya bencana kelaparan pun mengintai warga. Mencermati hal ini, pada sesepuh desa pun bertindak dengan memainkan suling dewa yang mereka yakini bisa menurunkan hujan dan mencegah bencana kelaparan terjadi. Suling yang masyarakat Bayan gunakan ini bukan sembarangan suling sebab merupakan benda keramat yang dijaga dengan baik. Selain menggunakan suling, Tari Suling Dewa juga terlaksana dengan menyediakan sesaji  yang terdiri dari beragam jenis bunga, ayam, kapur sirih dan lain-lain.

Baca Juga  Tanah liat termasuk bahan pembuatan patung yang bersifat?