Berikut yang dimaksud dengan chrouching start adalah

Inilah Jawaban Soal Pelajaran Tentang Berikut yang dimaksud dengan chrouching start adalah

Sesuai dengan istilahnya, start jongkok (crouching start) dilakukan dengan cara berjongkok.

Start jongkok berdasarkan cara pelaksanaannya dibedakan menjadi 3 (tiga) yaitu :

a. Start pendek (the short start / bunch start)

1) Sikap permulaan

Sikap permulaan start pendek yaitu : berdiri tegak kedua kaki rapat, lengan lurus di samping badan, dan pandangan lurus ke depan.

2) Cara melakukan

Cara melakukan start pendek yaitu :

a) Langkahkan kaki kiri ke depan dengan jari – jari kaki lurus ke depan.

b) Letakkan ujung jari kaki belakang sejajar dengan tumit kaki depan.

c) Jarak kedua kaki kira – kira satu kepalan tangan.

d) Letakkan kedua lengan lurus dengan bahu, jari – jari tangan rapat, ibu jari membuka membentuk huruf V tebalik di belakang garis start.

b. Start menengah (the medium start)

1) Sikap permulaan Sikap permulaan start menengah yaitu : Berdiri tegak kedua kaki rapat, lengan lurus di samping badan, dan pandangan lurus ke depan.

2) Cara melakukan

a) Langkahkan kaki kiri ke depan dengan jari – jari kaki lurus ke depan.

b) Letakkan lutut kaki belakang sejajar dengan ujung jari kaki depan

c) Jarak kedua kaki kira – kira satu kepalan tangan.

d) Letakkan kedua lengan lurus dengan bahu, jari – jari tangan rapat, ibu jari membuka membentuk huruf V terbalik di belakang garis start.

c. Start panjang (the long start)

1) Sikap permulaan Sikap permulaan start panjang yaitu : Berdiri tegak kedua kaki rapat, lengan lurus di samping badan, dan pandangan lurus ke depan

2) Cara melakukan: Cara melakukan start panjang yaitu:

Baca Juga  Berikut ini merupakan bentuk bentuk latihan senam lantai kecuali

a) Langkahkan kaki kiri ke depan dengan jari – jari kaki lurus ke depan.

b) Letakkan lutut kaki belakang sejajar dengan ujung jari kaki depan.

c) Jarak kedua kaki kira – kira satu kepalan tangan.

d) Letakkan kedua lengan lurus dengan bahu, jari – jari tangan rapat, ibu jari membuka membentuk huruf V terbalik di belakang garis start

2. Aba–Aba Start Jongkok

Aba–aba start jongkok terdiri dari 3 tahap, yaitu :

a. Bersedia Setelah mendengarkan aba–aba “bersedia”, pelari melangkahkan salah satu ke depan di belakang garis start, dan berjongkok sesuai dengan start yang digunakan (start pendek, menengah, atau panjang), serta meletakkan kedua tangan (ujung jari – jari) ke tanah.

b. Siap Setelah mendengar aba – aba “siap”, pelari mengangkat pantat sehingga posisi panggul lebih tinggi dari pada bahu, sedangkan kepala menunduk dan rileks. c. Ya atau bunyi pistol Setelah mendengar aba – aba “ya” atau bunyi pistol, pelari mendorongkan kaki depan ke balok start dan bersamaan dengan itu kaki belakang digerakkan ke depan dalam keadaan lutut tertekuk (lutut diangkat ke depan atas)

Begitulah Kunci Jawaban Soal Ujian Tentang Berikut yang dimaksud dengan chrouching start adalah Semoga Membantu.