orang yang menciptakan tari disebut

orang yang menciptakan tari disebut

jawab

Orang yang menciptakan /merancang sebuah tarian disebut sebagai Koreografer.

Koreografer dikenal dengan istilah pengarah tari. Koreografer merupakan sebutan untuk orang yang merancang koreografi atau merancang komposisi tari supaya jadi pola gerakan yang terstruktur.

perbedaan

koreografer adalah orang yang merancang koreografi/membuat gerakan gerakan tari

Koreografer adalah orang yang membuat dan menyusun gerakan” dalam suatu pertunjukan

unsur unsur koreografi

Unsur Utama:

a. Wiraga (Raga)

Unsur yang pertama kali harus ada dalam sebuah seni tari tentunya adalah wiraga atau raga. Sebuah tarian harus bisa menampakkan gerakan badan dalam posisi apa pun.

b. Wirama (Irama)

Unsur penting selanjutnya adalah irama. Pasalnya, setiap tarian harus punya irama yang bisa memadukan musik pengiring dengan gerakan badan yang dilakukan oleh seorang penari. Irama ini pun harus mempunyai tempo yang sesuai.

c. Wirasa (Rasa)

Selain raga dan irama, seni tari harus mempunyai unsur rasa. Sebuah tarian harus mampu menyampaikan sebuah perasaan yang ada di dalam jiwa seseorang. Penyampaian perasaan inilah yang disampaikannya lewat sebuah gerakan atau tarian serta pengekspresiannya.

Unsur Pendukung:

Seni tari juga mempunyai unsur pendukung yang bisa memaksimalkan ekspresi seni tari. Beberapa unsur tersebut adalah sebagai berikut:

a. Ragam Gerak

Sebuah tarian tentu akan terlihat lebih indah jika mampu melakukan kolaborasi seluruh anggota badan. Tak hanya mengandalkan tangan dan kaki saja, melainkan juga turut mengombinasikan raut wajah hingga lirikan mata. Hal tersebut tentunya bisa menjadi pesona tersendiri ketika melakukan sebuah tarian.

b. Ragam Iringan

Baca Juga  Sebuah gambar yang berfungsi untuk menghibur dan berisikan humor, disebut gambar?

Unsur pendukung lainnya adalah iringan yang diwujudkan dengan adanya pengiringan musik yang ritmis dan sesuai. Musik ini harus disesuaikan dengan gerakan badan yang membentuk sebuah tarian.

Perpaduan akan gerakan dan alunan musik ini, bisa membuat penari atau bahkan orang lain larut dalam ekspresi dan tarian.

c. Riasan dan Kostum

Selain gerakan dan iringan, riasan wajah dan kostum merupakan unsur pendukung agar seni tari lebih maksimal dan menarik perhatian. Tentunya, tidak akan lengkap jika sebuah tarian tanpa kostum atau riasan wajah yang membuatnya terkesan hambar dan biasa-biasa saja.

Bahkan, selain riasan dan kostum, pola lantai atau blocking pun harus diperhatikan sehingga rapi dan enak dipandang.

 

Koreografer adalah istilah lain dari Penata Tari atau Pencipta Tari. Dalam KBBI, kata Koreografer ini disamakan dengan Koreograf yang artinya adalah seseorang yang ahli dalam hal menciptakan atau mengubah gerak di dalam tari.

Pembahasan

Dari pengertian mengenai koreografer di atas, kita bisa menyimpulkan bahwa tugas seorang koreografer dalam pertunjukan seni tari adalah:

  • Merancang gerakan dalam tari.
  • Mengatur struktur gerakan pada tari.
  • Membuat alur gerakan pada pertujukan tari.

Hasil rancangan koreografer yang terstruktur dan terpola tersebut kemudian dinamakan dengan koreografi.

Istilah Koreografer ini pertama kali muncul pada tahun 1950-an di Amerika. Meski selalu dihubungkan dengan tari, namun sesungguhnya seorang koreografer tak hanya berkarya di bidang seni tari saja tetapi juga pada bidang lain seperti gimnastik, pemandu sorak, bela diri atau aksi tarung panggung dan lain sebagainya.