Apa yang bisa dilakukan untuk menjaga kelestarian burung cendrawasih

Berikut ini Jawaban Soal Sekolah Tentang Apa yang bisa dilakukan untuk menjaga kelestarian burung cendrawasih

Jawaban:

Yang bisa dilakukan untuk menjaga kelestarian burung Cendrawasih adalah:

1. Melestarikan habitat burung Cendrawasih.

2. Menindak pelaku perburuan burung Cendrawasih.

3. Melakukan penangkaran burung Cendrawasih.

Pembahasan:

Burung Cendrawasih adalah burung yang berasal dari pulau Papua. Burung ini terkenal karena bulunya yang berwarna warni yang indah. Burung ini bulunya banyak digunakan untuk hiasan dan kerajinan tradisional Papua. Untuk mencegah kepunahan burung ini, maka perlu dilakukan:

1. Melestarikan habitat burung Cendrawasih.

Kerusakan habitat merupakan faktor penting penyebab kepunahan. Spesies yang habitatnya rusak tidak memiliki tempat tuntuk mencari makan, berkembang biak dan tinggal. Kerusakan habitat ini sering diakibatkan oleh manusia.  

Misalnya, pembalakan liar hutan untuk perkebunan atau persawahan akan menyebabkan hewan di hutan kehilangan tempat tinggalnya. Perubahan  penggunaan hutan di Papua ini dapat mengancam kelestarian burung ini.

Untuk itu, perlu adanya perlindungan habitat burung Cendrawasih. Ini dapat dilakukan dengan menjadikan habitat ini sebagai taman nasional dan suaka margasatwa.

2. Menindak pelaku perburuan burung Cendrawasih.

Perburuan liar adalah aktivitas manusia lain yang dapat menyebabkan kepunahan burung Cendrawasih. Manusia memburu burung Cendrawasih untuk diambil bulu, dan diperjualbelikan sebagai binatang peliharaan, yang dijual dengan harga mahal. Perburuan ini menyebabkan banyak burung Cendrawasih yang mati dan terancam punah.

Sehingga, agar burung Cendrawasih tidak punah, kita harus menindak tegas para pemburu liar, agar perburuan ini bisa dihentikan.

3. Melakukan penangkaran burung Cendrawasih.

Agar burung Cendrawasih bisa lestari, harus dilakukan penangkaran, dimana burung Cendrawasih dikembangbiakkan agar jumlahnya meningkat. Misalnya adalah penangkaran kebun binatang atau pusat konservasi.

Baca Juga  Strategi mengatasi ancaman di bidang sosial budaya

Kode: 5.10.2

Kelas: V

Mata pelajaran: IPS

Materi: Bab 2 – Keragaman Kenampakan Alam dan Buatan di Indonesia

Kata Kunci: Pelestarian Burung Cendrawasih

Demikianlah Kunci Jawaban Soal Ujian Tentang Apa yang bisa dilakukan untuk menjaga kelestarian burung cendrawasih Semoga Membantu.